Sabtu, 24 Desember 2011

REVENGE_Perlude to Omega


Ditahun 2006 terbentuk Revenge, Rifki Bachtiar ( Vocal ), Aulia Akbar ( Drum ), Raja Humuntar ( Guitar ), Rizki Adityawarman ( Bass ) yang telah merilis album pertama dibawah naungan Rottrevore Records ditahun 2009 yaitu Global Suffering Disease “ yang direkam di Bandung. Seiring jalannya waktu, Revenge menambah satu orang guitar ( Rabindra Femzar ) untuk lebih mengeksplorasi komposisi musik yang lebih.
Dan di akhir tahun 2010 silam, Revenge kembali merilis album kedua yang kali ini lebih mengedepankan komposisi teknikal dan kecepatan. Album yang berjudulkan “ Prelude To Omega “ kali ini telah rilis dibawah label baru bernama Sepsis Records.
Jangan hiraukan belahan barat, Indonesia adalah tempat yang anda lihat jika ingin merasakan hantaman Death Metal. Revenge membawa dentuman dalam motilitas dengan perspektif yang tidak mengorbankan teknik. Prelude To Omega bersandar pada agresi sonik yang jelas dan tidak berkompromi.
Dengan lagu “Servants of The Myth”, dan “The Antipope” yang mendasar pada ulah manusia pada akhir zaman, di olah dalam musik yang intense dan jelas. Semua tentang kecepatan, teknik, intens dan ekstrimnya era Omega. 7 materi ini adalah bentuk kedewasaan akan komposisi dari Revenge sejauh ini.
by: http://www.dapurletter.com

01. Angelos - Elucidate Destruction Of Existence (Intro)
02. Xenophobic
03. Servants Of The Myth
04. The Antipope
05. Procreation The Illumination Of Deviance
06. Heaven's On Fire
07. Massacred In The Name Of God

Klik Download to album.Perlude to Omega

Tidak ada komentar:

Posting Komentar